Gebyar Bengkulu Sehat 2017, Masyarakat Diimbau Aktifkan Germas

Gebyar Bengkulu Sehat 2017, Masyarakat Diimbau Aktifkan Germas

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Plt Gubernur Bengkulu membuka Gebyar Bengkulu Sehat 2017, di Sport Center Pantai Panjang Bengkulu, Minggu (12/11). Gebyar Bengkulu Sehat merupakan puncak dari rangkaian kegiatan Hari Kesehatan Nasional 2017. Sebelum meresmikan Gebyar Bengkulu Sehat 1.000 Massa dan Germas di Bengkulu, bersama Walikota Bengkulu, Anggota DPR RI, sejumlah Kepala OPD di lingkungan Provinsi dan Kota Bengkulu, perwakilan instansi teknis dan masyarakat, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah juga mengikuti Senam Massal sebagai peringatan puncak Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2017 serta Video Conference (Vicon) bersama Wakil Presiden (Wapres) RI Jusuf Kalla (JK). Dalam Vicon yang didampingi Menteri Kesehatan RI Nila F Moeloek, Wapres RI JK mengapresiasi Program Germas Provinsi Bengkulu, terutama dalam hal membiasakan makan sayur dan buah mulai dari anak-anak. Terlebih dalam peringatan Puncak HKN 2017, Pemprov Bengkulu juga menggelar deklarasi perbanyak makan buah dan sayur serta lomba menggambar/ mewarnai buah dan sayur untuk anak-anak.

“Tapi disamping menggambar, juga dikasih tahu gunanya apa. Apa guna sayuran, untuk memberikan kita gizi yang baik, seimbang dan sebagainya. Jadi ini penting untuk kita dahulukan, kesehatan itu didahului dengan kebiasaan, bukan didahului dengan rumah sakit,” ungkap Wapres RI Jusuf Kalla saat Vicon bersama rombongan Plt Gubernur Bengkulu.
Menanggapi pesan yang disampaikan Wapres RI JK, Plt Gubernur Rohidin Mersyah menyatakan Pemprov Bengkulu melalui pihak Dinkes (Dinas Kesehatan), akan berupaya semaksimal mungkin menggalakkan Program Germas di tengah masyarakat, terutama membiasakan makan buah dan sayur lokal Bumi Rafflesia. “Terhadap pesan yang dititikberatkan Pemerintah Pusat melalui Wapres RI Jusuf Kalla, Pemprov Bengkulu akan terus menggalakkan hal tersebut. Apalagi Bengkulu ini terkenal dengan keragaman sayur dan buah lokalnya,” ungkap Rohidin Mersyah. Dikatakan Rohidin, dalam Gerakan Hidup Sehat (Germas), terdapat empat poin utama yang harus menjadi kebiasaan di masyarakat. Pertama, dalam 1 x 24 jam minimal 30 menit kita harus melakukan aktifitas fisik. Kemudian yang ke-2, membiasakan makan sayur dan buah mulai dari anak-anak. Selanjutnya yang ke-3, kita harus memeriksakan kesehatan minimal 6 bulan sekali serta yang ke-4, dilarang merokok dan minuman yang beralkohol. Selain itu, untuk mendapatkan hidup sehat yang berkualitas, masyarakat juga diminta untuk menjaga kondisi dan kebersihan lingkungan. Mulai dari memelihara kebersihan rumah hingga lingkungan sekitar rumah. Setidaknya membuang sampah pada tempat yang telah disediakan. “Kalau empat poin ini dibiasakan, mudah-mudahan kita sehat. Dan penutupnya saya berharap, jaga lingkungan dengan baik. Lingkungan yang sehat itu menjadi prasyarat utama agar tercipta badan dan keluarga yang sehat,” papar Rohidin usai membuka secara resmi Gebyar Bengkulu Sehat 2017. Usai mengikuti rangkaian peringatan puncak HKN dan Gebyar Bengkulu Sehat 2017, Plt Gubernur Rohidin Mersyah juga menyempatkan diri mengundi dan membacakan pemenang utama doorprize Gebyar Bengkulu Sehat dan mengunjungi stand-stand kesehatan dari setiap kabupaten-kota dan instansi. Selain itu Plt Gubernur Bengkulu juga menandatangani Aksi KOGER-B (Komitmen Germas Bengkulu) 100 Meter serta Aksi Memperagakan Cara Menggosok Gigi yang baik dihadapan ratusan anak. (Dil/Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: